Tanjung Benoa Bali, Info Wisata, Hotel dan Watersport

Tanjung Benoa terkenal dengan berbagai aktivitas watersport yang seru dan menantang. kawasan ini adalah surga bagi pecinta wisata air dan penggemar pantai yang mencari kesenangan dan petualangan.

Lokasi Tanjung Benoa hanya berjarak sekitar 30 menit dari Kuta atau Bandara Internasional Ngurah Rai. Dekat dengan kawasan elit ITDC Nusa Dua dan rute yang baik untuk mengawali Tur wisata di Bali bagian selatan.

Jadi, jika Anda mencari petualangan dan kesenangan di Bali, jangan lewatkan Tanjung Benoa dari daftar kunjungan Anda di Bali bagian selatan.!


Daya Tarik Utama Kawasan Tanjung Benoa

Daya tarik utama Tanjung Benoa tentu saja adalah aktivitas watersportnya yang seru. Anda bisa bersenang-senang bersama teman dan keluarga dengan mencoba berbagai aktivitas seperti parasailing, banana boat, jet ski, dan banyak lagi.

Bagi yang menyukai petualangan bawah laut !
Anda juga bisa mencoba Snorkeling, Scuba Diving, atau Sea walker untuk berjalan di dasar laut dengan menggunakan helm oksigen dan menikmati keindahan bawah laut yang indah di perairan Tanjung Benoa.

Harga Tiket Permainan Watersport di Tanjung Benoa Bali


Selain Watersports
Dikawasan Tanjung Benoa juga terdapat banyak Hotel berbintang atau Resort dengan pantai privat yang indah dan terkenal diantaranya seperti:
  1. Hotel Novotel Bali Benoa
  2. Grand Mirage Resort & Thalasso
  3. Benoa Sea Suites and Villas
  4. Hotel Nikko Bali Benoa Beach
  5. Sadara Resort
Anda bisa datang hanya untuk makan siang atau sekadar ngopi di pinggir pantai, atau bahkan menginap semalam untuk merasakan keindahan resor yang menawarkan pantai privat ini.

Jika Anda bersama keluarga dan anak-anak, jangan lewatkan kunjungan ke Pulau Penyu di Tanjung Benoa. Di sini, Anda bisa melihat pemeliharaan penyu dan berbagai binatang lainnya.

Sangat cocok untuk anak-anak. selain menyenangkan juga akan dapat banyak pembelajaran dan pastinya akan menjadi momen yang tak terlupakan.


Wisata Dekat Tanjung Benoa

gambar pantai nusadua, waterblow dan pantai tanjung benoa
Di sekitar Tanjung Benoa, Anda juga bisa menemukan berbagai tempat wisata menarik lainnya seperti Pantai Nusa Dua, Waterblow, dan tentu saja, pantai Tanjung Benoa itu sendiri.

Jadi, jangan lewatkan kesempatan untuk menjelajahi keindahan alam di sekitar Tanjung Benoa yang menakjubkan ini.


Tips berkunjung ke tanjung benoa

kunjungi juga destinasi lainya seperti pantai pandawa, kecak dan gwk
Selain Tanjung Benoa, Di Bali selatan anda juga bisa kunjungi destinasi lainya seperti Pantai Pandawa, Pantai Melasti, Pantai Tanah Barak, Garuda Wisnu Kencana (GWK), Pantai Padang-Padang, Pura Uluwatu, dan menonton pertunjukan tari Kecak.

Rute:
Setelah puas menikmati keindahan Tanjung Benoa, perjalanan bisa dilanjutkan ke destinasi terdekat lainnya, yaitu Pantai Nusa Dua yang berlokasi di kawasan ITDC Nusa Dua. Setelah itu, Anda bisa melanjutkan ke Waterblow yang juga berada dalam satu kawasan.

Tempat makan halal dekat tanjung benoa
Setelah selesai menjelajahi Pantai Nusa Dua dan Waterblow, istirahat sejenak sambil menikmati makan siang di salah satu tempat makan terkenal di Nusa Dua seperti:

Nasi Ayam Ibu Oki, RM.Makan Padang Rindu Rasa, atau Warung Kampoeng Pedas.

Bagi wisatawan Muslim, tidak perlu khawatir karena ketiga tempat makan tersebut menyajikan makanan yang halal.

Kompleks 5 tempat ibadah
Anda juga bisa singgah di Pudja Mandala, yaitu sebuah kompleks wisata yang mencakup lima tempat ibadah dalam satu kawasan, termasuk sebuah masjid salah satunya.

Hal ini memungkinkan wisatawan Muslim untuk beribadah sekaligus menikmati keunikan kawasan tersebut.

Pantai Terpopuler di bali selatan
Setelah makan siang, perjalanan bisa dilanjutkan dengan mengunjungi tiga pantai yang berlokasi dekat satu sama lain, yaitu Pantai Pandawa, Pantai Tanah Barak, dan Pantai Melasti.

Penting !
Pantai Pandawa dan Pantai Tanah Barak memiliki akses masuk yang sama, sehingga Anda Tidak perlu membayar 2x untuk masuk.

Jadi jika masuk melalui gerbang Pantai Pandawa, Anda bisa keluar melalui akses masuk Tanah Barak, begitu juga sebaliknya.

Setelah menikmati keindahan pantai dan berfoto-foto, perjalanan bisa dilanjutkan ke destinasi selanjutnya, seperti Garuda Wisnu Kencana (GWK), Pantai Padang-Padang, dan terakhir ke Pura Uluwatu.

Akhiri perjalanan dengan melihat sunset di Pura Uluwatu
Tur ke Bali Selatan biasanya diakhiri dengan kunjungan ke Pura Uluwatu. Di sini, Anda bisa menyaksikan matahari terbenam sambil menonton pertunjukan Tari Kecak yang spektakuler.


Transportasi ke tanjung benoa

Beberapa wisatawan memang ada yang membawa kendaraan pribadi nya sendiri saat liburan ke bali, namun untuk yang tidak memiliki kendaraan, 4 opsi dibawah ini adalah pilihan yang paling sering di gunakan.

1. Sewa Motor
Bagi seorang backpacker atau yang lebih suka menjelajahi tempat secara spontan, sewa motor bisa menjadi pilihan yang tepat. Dengan motor, Anda dapat dengan mudah menavigasi jalan-jalan kecil dan menikmati kebebasan untuk berhenti di tempat-tempat menarik di kawasan tanjung benoa dan sekitarnya secara instan.

2. Sewa Mobil dengan Supir
Bagi yang menginginkan kenyamanan tanpa perlu repot menavigasi jalan, menyewa mobil dengan supir adalah opsi yang ideal. Supir yang berpengalaman akan melayani anda, membawa Anda sektar tanjung Benoa dan destinasi lainya di bali bagian selatan dengan aman dan efisien, sementara Anda dapat bersantai dan menikmati pemandangan sepanjang perjalanan.

3. Sewa Mobil Lepas Kunci / Tanpa Supir
Bagi mereka yang mengutamakan privasi dan fleksibilitas, Rental mobil lepas kunci bisa menjadi pilihan terbaik. Anda akan memiliki kendali penuh atas jadwal perjalanan Anda dan dapat menyesuaikan rencana liburan sesuai keinginan Anda tanpa perlu merasa terganggu dengan keberadaan supir atau orang lain.

4. Taxi Online
Bagi wisatawan yang tinggal tidak terlalu jauh dari kawasan Tanjung Benoa, menggunakan layanan taxi online adalah opsi yang praktis dan efisien.

Dengan sekali sentuhan layar, Anda dapat memesan taksi dan menikmati perjalanan yang nyaman tanpa perlu repot mencari parkir, dan tentu saja biaya yang dikeluarkan lebih murah.

Tunjung Benoa Bali, adalah destinasi wisata yang sempurna bagi Anda yang mencari kesenangan, petualangan, dan keindahan alam.

Apapun Transportasi yang anda gunakan, yang terpenting adalah Anda bisa menikmati liburan Anda dengan nyaman.